BEBASBARU.ID, POLITIK – Seiring dengan ucapan Ketum PDIP Megawati yang sebut antisipasi kecurangan Pemilu 2024, kini banyak yang menilai, ucapan Mega itu malah jadi blunder.
Pemilu 2019 memang Jokowi-Ma’ruf Amins yang menang, tapi yang bikin kaget, PDIP kembali bertahta sebagai jawara dengan angka lebih 20% dan kuasai parlemen.
Ini juga dianggap berbagai kalangan secara tak langsung menyebutkan, kalau kemenangan fantastis PDIP di Pemilu 2019 ada indikasi kecurangan.
Dan saat ini PDIP khawatir, kalau pola-pola kecurangan itu akan menghantam parpol ini sendiri pada Pemilu yang tinggal 91 hari lagi ini.
Apalagi setelah Keluarga Besar Presiden Jokowi memutuskan dukung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024 yang akan datang.
Adanya tekanan itu ternyata di akui Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD, Andika Perkasa.
Dia mengungkap sempat mendapat tekanan saat menjabat sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) di Pilpres 2019 silam.
“Tahun lalu 2019 saya kan sebagai KSAD dan saya menghadapi tekanan,” kata Andika di Media Center TPN Ganjar-Mahfud di Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/11).
Menurutnya, tekanan itu akan selalu ada di setiap pelaksanaan pemilihan presiden. Ia pun meyakini TNI Polri saat ini turut mendapatkan tekanan terkait Pilpres 2024.
“Saya pastikan 2019 saya tidak memberikan perintah apapun untuk memenangkan salah satu calon waktu itu. walaupun tekanan yang cukup berat,” ucapnya.
Meski begitu, Andika enggan membeberkan bentuk tekanan yang diterimanya pada Pilpres. 2019 silam. Ia hanya meminta agar TNI, Polri, ASN bersikap profesional dalam menghadapi Pilpres mendatang.
Pada 30 Oktober lalu, Presiden Jokowi mengumpulkan tiga bakal capres untuk makan siang bersama di Istana Kepresidenan Jakarta.
Langkah itu dinilai untuk meredam isu soal netralitas dirinya di Pilpres 2024 karena Gibran yang merupakan putra sulungnya maju kini sah jadi Cawapres, pendamping Prabowo.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi menetapkan tiga pasang calon presiden dan calon wakil presiden yang akan berkontestasi di Pilpres 2024.
Mereka adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang kini dapat nomor urut 1, Ganjar Pranowo-Mahfud MD Nomor urut 3 dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka Nomor urut 2.***