BEBASBARU.ID, GOSIP – Netter Indonesia memang aneh-aneh, begitu tahu Bunga Citra Lestari lepas masa jandanya, mereka pun kepo cari tahu siapa pria beruntung itu.
Nah, saat tahu suami baru artis yang akrab di sapa BCL ini, serentak netter meragukan pilihan sang artis yang kerap diisukan dengan Ariel Noah ini.
Mereka ragu, apakah pilihan BCL ini tepat, mengingat perceraian Tiko Aryawardhana suami kedua BCL ini pernah cerai, karena faktor nafkah, nah kan!
Sebelumnya, BCL dan Tiko Aryawardhana hari ini Sabtu (02/12/2023). Melangsungkan pernikahan secara tertutup.
Kabar bahagia ini diumumkan melalui sebuah unggahan di akun Instagram BCL yang memperlihatkan video pernikahannya.
“Bali, 2 Desember 2023,” tulis perempuan yang akrab disapa Unge itu dalam unggahannya.
Dalam unggahan tersebut, terlihat video BCL bersama putranya Noah dan Tiko menghabiskan waktu di pinggir pantai. Video juga memperlihatkan momen-momen manis pernikahan keduanya.
Keduanya tampil dengan busana pernikahan bernuansa Jawa. BCL mengenakan kebaya putih dengan veil yang menyapu lantai, dipadu dengan kain batik berwarna cokelat.
Dikutip BEBASBARU.ID dari CNN, Tiko tampil dengan baju beskap putih dan kain batik yang sama dengan BCL.
Pernikahan Bunga Citra Lestari dan Tiko berlangsung tertutup. Dikabarkan, pernikahan BCL-Tiko berlangsung di sebuah resor mewah di Kabupaten Karangasem, Bali.
Beberapa kerabat sesama artis pun tampak hadir seperti Vidi Aldiano, Reza Rahardian, Luna Maya, dan masih banyak lagi. Namun, tak ada satu pun dari mereka yang menyebarkan kabar bahagia pernikahan ini.
Sebelumnya, kabar rencana pernikahan keduanya telah ramai jadi perbincangan. Namun, BCL tampaknya memilih untuk menutupi hubungannya dengan Tiko, termasuk juga soal rencana pernikahannya.
Pernikahan BCL dan Tiko ibarat kejutan. Pasalnya, nama Tiko sebelumnya nyaris tidak tersorot atau jadi pembahasan di media sosial.
Selama ini, BCL juga tak pernah mengumbar hubungan asmaranya. Begitu pula dengan Tiko yang berprofesi sebagai seorang bankir.
Namun, BCL beberapa kali sempat memperlihatkan kedekatannya dengan Tiko di media sosial. Misalnya, saat Tiko muncul dalam foto perayaan ulang tahun BCL yang ke-40 pada Maret lalu.
Dalam unggahan itu, Tiko terlihat ikut berfoto bersama keluarga dan kerabat dekat BCL.
Tiko juga kembali muncul saat BCL merayakan Hari Raya Idulfitri tahun ini. Dalam sederet foto yang diunggah, Tiko terlihat menghadiri acara silaturahmi yang dihadiri keluarga besar BCL.
Hubungan keduanya akhirnya terkonfirmasi setelah mereka mengajukan rekomendasi untuk menikah di Bali.
Pernikahan ini menjadi yang kedua bagi BCL setelah ditinggalkan Ashraf Sinclair yang meninggal dunia pada Februari 2020 lalu.***